Tuesday, 29 June 2010

The Legend of Megalodon-Benarkah Makhluk tersebut Muncul di Jepang lewat Rekaman Video?

 "Manusia lebih percaya matanya daripada telinganya" by Seneca


Beberapa hari yang lalu, saya mendapatkan kiriman video dari teman Facebook saya dengan nick name Simo Haya. Video tersebut memperlihatkan sekelompok ikan yang terlihat panik karena kedatangan hiu yang sangat besar. Ketika saya melihat video tersebut, saya teringat dengan Hiu Legendaris yang konon adalah Hiu terbesar dalam sejarah : Hiu Megalodon.







Menurut Wikipedia Indonesia, Megalodon (atau Megatooth yang berarti gigi raksasa) merupakan sebuah spesies hiu purba raksasa. Hidup antara 20 sampai 1, 2 juta tahun yang lalu. Konon, hiu ini berukuran lebih besar daripada sebuah kapal pesiar. Ukuran dari makhluk ini masih menjadi kontroversi. Meskipun begitu, para ahli sains mengatakan bahwa ukuran hiu ini lebih besar dari Hiu Paus (Rhincodon typus). Klik di sini untuk melihat video Whale Shark dari National Geographic.




Setelah Whale Shark, ada lagi Basking Shark, hiu terbesar kedua setelah Whale Shark. Berikut adalah gambarnya.






Dari web San Diego Natural History Musem dan National Geographic, menyebutkan bahwa penelitian modern para ahli menyakini bahwa Megalodon memiliki panjang sekitar 15, 25 meter atau 50 kaki (sedangkan Whale Shark 12, 50 meter). Sangat berbeda seperti yang diteorikan oleh para ahli ketika melihat gigi Megalodon untuk pertama kali (80 kaki).  Masih menurut San Diego Natural History Museum, gigi  Megalodon ditemukan di beberapa tempat seperti di Amerika Utara dan Selatan, Eropa, Australia, India, Jepang,  dan Afrika dan  sepertinya memang makhluk ini berada di seluruh belahan Bumi.



Dari gambar diatas, kita bisa melihat perbandingan ukuran Megalodon dengan hiu lainnya. Megalodon digambarkan berwarna abu-abu (panjang maksimum) dan merah, sedangkan ukuran Whale Shark (Hiu Paus) adalah yang violet, dan yang terakhir adalah Hiu Putih Raksasa (Great White Shark) yang digambarkan dengan warna hijau.


Rekonstruksi oleh Bashford Dean pada tahun 1909


Ukuran gigi Megalodon


Koleksi gigi Megalodon di lokasi yang diduga sarangnya di dalam Formasi Gatun di Panama


 Rekonstruksi rahang yang dipamerkan di American Museum of National Histori


Rekonstruksi kerangka yang menggambarkan Megalodon




Jika kita melihat perbandingan ukuran Megalodon dengan dua jenis hiu yang sudah saya sebutkan diatas (Great White Shark dan Whale Shark), kita akan mendapati bahwa Megalodon digambarkan menyerupai Great White Shark. Hal itu tidak lepas dari kontroversi yang mengatakan bahwa Great White Shark ada kedekatan dengan Megalodon. Sedangkan yang lainnya menyebutkan bahwa Great White Shark adalah Megalodon tersebut. Karena itu lah Megalodon lebih disebut C. Megalodon. Namun, penelitian memunjukkan bahwa C untuk C. Megalodon adalah dari Carcharodon (genus dari Great White Shark) Sehingga akhirnya, diputuskanlah bahwa Carcharodon Megalodon lah yang lebih tepat, karena adanya kesamaan morfologi antara Great White Shark dan Megalodon. Jadi, kita sudah tahu alasan mengapa pada diagram perbandingan ukuran tersebut, C. Megalodon terkesan seperti Great White Shark. Selain, itu, ada alasan lagi yang mengatakan bahwa Great White Shark sudah ada sejak dahulu kala. 

Nah, bagi yang tidak sabar untuk melihat video yang diberikan teman saya, silahkan melihat di sini.
Fantastik sekali bukan videonya! Mungkin sebagian dari pembaca yang melihat video tersebut sangat terkesima dengan wajah hiu yang mengerikan tersebut. Dan bagi Anda yang mungkin tidak ingin berlama-lama melihat video tersebut, saya sudah sediakan potongan gambanrnya yang saya dapat di google.






Semula, ketika saya melihat video yang menampakkan gambar nomor dua, saya berpikir bahwa itu adalah Megamouth. 

Wah Megamouth!? Apalagi itu?

Jika Megalodon adalah Megatooth (gigi besar) maka ada hiu yang bernama Megamouth. Tapi hiu ini bukanlah hiu yang suka membual (bermulut besar).

Tapi ternyata, kepala hiu di video tersebut sama sekali tidak menyerupai Megamouth. Dan berikut adalah gambar dari Megamouth








Dan berikut adalah video dari Megamouth. Klik di sini. Untuk keterangan dari Megamouth dari wikipedia, bisa Anda lihat di sini


Lalu hiu apakah yang terekam di video dari Jepang tersebut?


Penjelasan :


Ketika melihat video di youtube, untuk memastikan apakah video itu real atau tidak, Anda bisa memperhatikan komentar-komentar yang merujuk pada video yang sedang Anda lihat. Memang, banyak sekali kata-kata kotor yang keluar dari berbagai orang. Nah, ketika melihat video hiu dari Jepang tersebut, ada komentator yang mengatakan bahwa itu adalah Greenland Shark. Apakah Greenland Shark itu? Greenland Shark (Sleeper Shark) adalah hiu laut dalam yang hidup di kedalaman 2000 meter. Hiu yang termasuk dalam genus Somniosus tersebut, tersebar di beberapa wilayah. Dan berikut adalah peta persebaran hiu tersebut :




"Tapi kok tidak ada yang menunjukkan bahwa hiu di video tersebut adalah Greenland Shark ya? Karena tidak adanya indikator yang menunjukkan Jepang termasuk dalam penyebaran Greenland Shark!"


Nah, di sinilah letak masalah tersebut!


Ketika melihat video hiu dari Jepang tersebut, judul teksnya bertuliskan huruf Jepang. Seperti inilah huruf-hurufnya :
深海の巨大サメ オンデンザメ


Saya mencopy judul tersebut, dan menaruhnya pada Google Translate, dan jadilah kata tersebut sebagai berikut:


Inggris : Deep-Sea Shark Ondenzame


Indonesia : Hiu Laut Ondenzame


Ketiak saya mencari nama Ondenzame tersebut, saya menemukan web Universal Fish Catalogue yang menyebutkan bahwa Ondenzame adalah nama Jepang untuk sebuah spesies hiu. Lalu hiu apakah yang dimaksud? Jawabanya adalah :


PACIFIC SLEEPER SHARK!


Dan memang namanya sudah tertulis di samping tulisan Jepang tersebut dibagian judul. Hiu yang panjangnya mampu mencapai 7 meter ini, adalah hiu yang masih satu famili dengan Greenland Shark (Somniosidae). Ada sebuah video yang saya duga adalah lanjutan dari video hiu dari Jepang tersebut. Dan kita bisa mendengar komentatornya berkata "Ondenzame, Ondenzame" berkali-kali. Klik di  sini untuk melihat video tersebut. Analisa singkat saya tersebut hanya ingin membuktikan bahwa video hiu di Jepang tersebut bukanlah asli Megalodon.


Hiu Pacific Sleeper Shark yang tertangkap


Berikut adalah peta persebaran Ondenzame atau Pasific Sleeper Shark. Dan kali ini, Jepang termasukdalam persebarannya.




Nah, kita kembali kepada pertanyaan mengenai Megalodon.


Jadi, apakah Megalodon itu benar-benar ada?
Ataukah itu hanyalah sebuah fosil gigi dari hiu Great White Shark?
Jika memang bukan, gigi hiu apakah yang begitu besar hingga nyaris dua meter dan bisa membunuh manusia hanya dengan satu gigi saja?

Ada satu pernyataan yang harus diingat, jika cumi-cumi raksasa sudah ditemukan, dan beberapa kemunculan "monster" danau banyak dilaporkan, maka tidak menutup kemungkinan hewan-hewan berukuran raksasa masih berada di muka Bumi. Jauh di kedalaman laut sana, masih tersembunyi makhluk-makhluk yang belum diketahui manusia.


Sumber : wikipedia Megalodon , wikipedia Megamouth , wikipedia Whale Shark , Universal Fish Catalogue , wikipedia Greenland Shark , wikipedia Pacific Sleeper Shark
web San Diego Natural History Museum , National Geographic

42 comments:

  1. the horizon
    pertamaxx. . .
    Postingannya keren bung. . .

    ReplyDelete
  2. mantap !!!
    ada analisanya...

    ReplyDelete
  3. Ok...Analaisis Agan bagus ;-)

    Bagus Gan

    ReplyDelete
  4. wuih megalodon gede amat ya tapi sekitar 4 minggu yg lalu ak pernah nyari di youtube ada hiu kayak megalodon dan di video itu wujud megalodon lebih jelas nah ane cariin dulu di youtube dulu ya nanti kalo dah ketemu ane coment lagi
    by:cristian

    ReplyDelete
  5. nih kata kunci bwat di seatch di youtube (rare massive 6-gill shark sighted at 3300 ft depth) tapi di sini ga ada yang nyebutin kalo hiu yg tertangkap video itu megalodon
    by:cristian

    ReplyDelete
  6. Salute.

    Oh ya bang kok masuk di Crypto.

    Saya juga percaya bang masih banyak makhluk2 yang belum diketahui di samudra ini, bahkan mungkin makhluk2 purba.

    ReplyDelete
  7. To Christian :
    Benar, ikan itu bukan Megalodon, tapi Bluntnose sixgill shark. 6 gill maksudnya adalah enam insang.

    ReplyDelete
  8. To Kraken:
    Sepuluh besar apa ya??

    ReplyDelete
  9. tapi gedenya gak kalah sama yang di jepang menurutku kalo dibandingin sama whale shark lebih gedean itu
    by:cristian

    ReplyDelete
  10. To Christian :
    Hmm mungkin saja. Atau mungkin saja Pacific Sleeper Shark yang ada di video tersebut sudah berumur tua, sehingga mungkin badannya lebih besar.

    ReplyDelete
  11. eh om penomena bahas juga dong tentang goblin shark dong ak penasaran nih ama tu ikan bentuknya aj aneh
    by:cristian

    ReplyDelete
  12. To Christian :
    Wah kebetulan sekali saya sedang mengerjakan goblin shark...mungkin besok sudah saya posting..Setelah goblin shark, ada lagi yang namanya hiu cerutu, nah belum pernah dengar kan? mudah-mudahan belum..hehe

    ReplyDelete
  13. mantap akuu suka yyg hiu2 gitu kbtulan,kaya frilled shark goblin shark,dll,nice artikel eheheh

    ReplyDelete
  14. masih ada lg g hiu megalodonnya.....
    gila gokil........abiezzzzzzzzzzz

    ReplyDelete
  15. hbat bgt nih blog.a
    add fb aqw ya kak
    Eureka7_Chezta@yahoo.co.id

    ReplyDelete
  16. kereennnn...kbetulan saya lagi cari artikel2 mengenai mahkluk2 legenda,,,,,thanx ataz infonya gan.........................

    ReplyDelete
  17. bener,video itu mah bukan hiu megalodon...
    ya mana mungkin megalodon itu masih hidup...

    ReplyDelete
  18. update. kemaren gue browsing-browsing, terus nemu artikel ini http://www.sportdiver.co.uk/News/Latest-News/50ft-great-white-snapped-off-Irish-coast tapi nggak tau foto ni asli apa enggak, nek menurutku sih asli, soalnya ada nama pengirimnya beserta cerita konkritnya. aku sih ngarepnya beneran, apa mungkin hiu ini termasuk Megalodon?

    ReplyDelete
  19. Bukan Main Besarnya Hiu Megalodon Ya ampun cucok

    ReplyDelete
  20. kalau dibanding kan dengan liupleurodon pasti menang megalodon lah badan nya aja besar dan lagi pula megalodon cepat

    ReplyDelete
  21. bagus bener Gan!!!

    ReplyDelete
  22. digigit hiu saja mati apalagi megalodon

    ReplyDelete
  23. kalau dimakan pasti langsung masuk ke perut megalodon.

    ReplyDelete
  24. Rekonstruksi oleh Bashford Dean pada tahun 1909 adalah salah
    Sekedar nambahin
    Pada tahun itu Dean terlalu bersemangat dan dia tidak tahu kalo giginya itu tidak seragam atau berurutan
    Jadi dia dengan tidak sengaja menempelkan berbagai gigi dengan ukuran yg hampir sama

    ReplyDelete
  25. benar feelingku, megalodon blum ada yang lihat!

    ReplyDelete
  26. aku cuma bisa bilang "SUPER WOW"

    by:frederic

    ReplyDelete
  27. Biada gedean juga ikan cupang

    ReplyDelete
  28. Biada gedean juga ikan cupang

    ReplyDelete
  29. "gedean juga gua"!!

    ReplyDelete
  30. Thx gan, infonya berguna banget! Keren! :D

    ReplyDelete
  31. Kalo memang benar ada... wah bisa menakukatkan yaaaa...... wuiihhhh

    ReplyDelete
  32. Kemaren itu ikan di goreng ama ema gw :v

    ReplyDelete
  33. Gilaaaa . Coba deh lo pada ngeliat foto2nya. Beuhhh gede amatt. Palanya aja segede badan kapal . Ckckcck !!!!

    ReplyDelete
  34. Menurut gw Ultraman dan Robotnya Piwer ranger Lebih Gede

    ReplyDelete
    Replies
    1. Tapi kan ultraman gak ada

      Delete
  35. To anonim:tapi ultraman ada gak di dunia ini?

    ReplyDelete

Sertakan link back ke blog Phenomena jika ingin mencopy artikel ini. Komentar yang bijaksana akan jauh lebih baik.